DISDIKBUD

KOTA BALIKPAPAN



Berita

Kadisdikbud Balikpapan Hadiri Rapat Paripurna Ke-23 Masa Persidangan II Tahun 2024 dengan Agenda Peresmian dan Pengucapan Sumpah/Janji Pimpinan DPRD Kota Balikpapan Masa Jabatan 2024-2029

23 Oktober 2024 14:42 | Oleh:

FOTO

Balikpapan – Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Balikpapan, Bapak Irfan Taufik, menghadiri Rapat Paripurna Ke-23 Masa Persidangan II Tahun 2024 yang diselenggarakan pada Selasa, 15 Oktober 2024, di Hotel Grand Tjokro Balikpapan. Rapat ini memiliki agenda penting, yaitu Peresmian dan Pengucapan Sumpah/Janji Pimpinan DPRD Kota Balikpapan Masa Jabatan 2024-2029.

Acara ini dihadiri oleh sejumlah pejabat daerah, anggota DPRD, serta tamu undangan lainnya. Bapak Irfan Taufik turut memberikan apresiasi atas terpilihnya pimpinan DPRD yang baru, dan berharap kolaborasi yang baik antara eksekutif dan legislatif dapat terus terjalin untuk mewujudkan kemajuan di berbagai sektor, termasuk pendidikan dan kebudayaan di Kota Balikpapan.

Rapat paripurna ini menjadi momentum penting bagi pimpinan DPRD yang baru untuk mengemban amanah dan melaksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab dalam periode jabatan 2024-2029.

 
Dengan adanya pimpinan baru di DPRD Kota Balikpapan, diharapkan kebijakan-kebijakan yang pro-pendidikan dan kebudayaan akan semakin diperkuat demi terciptanya generasi muda yang unggul dan berkarakter.